MEMO PAGI

Ciptakan Ramadhan Kondusif, Polres Probolinggo Amankan Ratusan Minuman Keras

PROBOLINGGO, memo-pagi.com – Dalam rangka menciptakan situasi Bulan Suci Ramadhan yang kondusif, Satsamapta Polres Probolinggo gencar melaksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan), Jum’at, (15/3/2024).

Dalam patroli KRYD tersebut Satsamapta berhasil mengamankan satu truck yang didalamnya terdapat ratusan botol minuman keras jenis arak bali.

Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kasat Samapta AKP Siswandi mengungkapkan pengamanan truck berisi miras tersebut bermula saat anggota yang sedang melaksanakan patroli dan menerima informasi jika ada pengiriman minuman keras dari Karang Asem, Bali dengan tujuan Kabupaten Probolinggo.

“Dari informasi itu, petugas kemudian memberhentikan kendaraan truck warna kuning Nopol m AG 9014 UK yang dikemudikan oleh DD dan DY di Jalan Raya Panglima Sudirman (Depan PT HM Sampoerna Tbk), Kraksaan,” kata Kasat Samapta.

Karena ditemukan minuman miras di truk yang dihentikan tersebut, selanjutnya petugas membawa barang bukti dan pengemudi ke Mapolres Probolinggo guna pemeriksaan lebih lanjut.

Lebih lanjut Kasat Samapta menambahkan bahwa pihaknya akan terus melakukan patroli KRYD selama Ramadhan agar masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa Ramadhan dan salat tarawih dengan aman dan nyaman.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan yang merugikan atau mengganggu ketertiban masyarakat lainnya,” pungkas Kasat Samapta. (dik)

Recent Posts

  • MEMO PAGI

Polres Probolinggo Kota Berhasil Ungkap 21 Kasus Tindak Kriminal Selama Tiga Bulan Terakhir

KOTA PROBOLINGGO, memo-pagi.com - Dalam tiga bulan terakhir ( Juni – Agustus 2024), Polres Probolinggo… Read More

7 jam ago
  • MEMO PAGI

Universitas Hang Tuah(UHT) Raih 4 Penghargaan Anugerah Kampus Unggulan LLDIKTI Wilayah VII Tahun 2024

SURABAYA, memo-pagi.com - Kamis, 5 September 2024, Universitas Hang Tuah (UHT) kembali menorehkan prestasi gemilang… Read More

9 jam ago
  • MEMO PAGI

Peduli Kaum Difabel Polres Probolinggo Tasyakuran Hari Jadi Polwan ke – 76 di SLB Kraksaan

PROBOLINGGO, memo-pagi.com - Puncak peringatan hari jadi Polwan ke -76 di Polres Probolinggo Polda Jatim,… Read More

1 hari ago
  • MEMO PAGI

Dinas Pertanian TPHP Bangkalan Monitoring ke Kelompok Tani untuk Stabilitas Kualitas Padi

BANGKALAN, memo-pagi.com - Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Bangkalan terus melakukan… Read More

1 hari ago
  • MEMO PAGI

Warga RT 02.RW 03 Kelurahan Kemayoran Bangkalan Merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

BANGKALA, memo-pagi.com -Rabu 04 September 2023 . Warga RT 02 RW 03 Kelurahan Kemayoran, Kecamatan… Read More

2 hari ago
  • MEMO PAGI

Gelar KRYD Polisi Berhasil Ungkap Penjualan Miras Tanpa Ijin Edar di Kota Malang

KOTA MALANG, memo-pagi.com - Anggota Sat Samapta Polresta Malang Kota terus meningkatkan upaya menjaga ketertiban… Read More

3 hari ago