MEMO PAGI

TNI-Polri Bangkalan Kompak Olahraga Bersama Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke 78

BANGKALAN, memo-pagi.com – Anggota Kodim 0829/Bangkalan dan Lanal Batuporron serta Polres Bangkalan kompak melaksanakan senam bersama dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 78 di halaman Mapolres Bangkalan Jl. Soekarno Hatta No.45, Wr 08, Kelurahan Mlajah, Kecamatan Bangkalan, Kabupaten Bangkalan. Jumat (28/6/2024).

Kegiatan yang di laksanakan di Lapangan apel Polres Bangkalan menjadi meriah, ketika TNI Polri senam bersama yang di iringi musik dan semangat serta sesekali canda tawa serta keakraban yang penuh kehangatan. Selain dipandu Instruktur Senam, yang menarik setelah senam kali ini adanya doorprize yang telah disiapkan oleh Polres Bangkalan.

Disela-sela kegiatan tersebut Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya S.H., S.I.K., M.I.K mengatakan olahraga bersama TNI Polri ini sengaja digelar, selain untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-78, sekaligus untuk memupuk dan menjaga Soliditas dan Sinergitas TNI Polri di Wilayah Bangkalan.

“TNI Polri di Bangkalan Harus kompak dan solid, bukan hanya dalam pelaksanaan tugas saja, dalam kehidupan bermasyarakat pun kita selalu berdampingan demi melindungi dan mengayomi rakyat serta demi keutuhan NKRI,” tutur Kapolres.

Sementara di tempat yang sama Dandim 0829/Bangkalan Letkol Inf Nanang Fahrur Rozi, S.Pd. menyampaikan jajaranya selalu mengedepankan sinergitas TNI Polri dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. “Sinergitas bukan hanya di level Pimpinan tapi di level bawah pun, sinergitas harus terjalin dengan baik. kami beserta jajaran mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-78, Semoga Polri Semakin jaya dan dicintai masyarakat,”.

Kegiatan tersebut juga dihadiri ⁠Pj Bupati Bangkalan dr. Arief M Edi M.Si,Danlanal Batuporron Letkol Laut (P) Dr. Moch. Anton Maulana S.E., Wakapolres Bangkalan Kompol Andi, Kasdim 0829/Bangkalan Mayor Inf Musyahwar Hayat Kapolsek Jajaran Polres Bangkalan, Danramil Jajaran Kodim 0829/Bangkalan.(Pendim0829/Wie)

Recent Posts

  • MEMO PAGI

Polres Probolinggo Kota Berhasil Ungkap 21 Kasus Tindak Kriminal Selama Tiga Bulan Terakhir

KOTA PROBOLINGGO, memo-pagi.com - Dalam tiga bulan terakhir ( Juni – Agustus 2024), Polres Probolinggo… Read More

23 jam ago
  • MEMO PAGI

Universitas Hang Tuah(UHT) Raih 4 Penghargaan Anugerah Kampus Unggulan LLDIKTI Wilayah VII Tahun 2024

SURABAYA, memo-pagi.com - Kamis, 5 September 2024, Universitas Hang Tuah (UHT) kembali menorehkan prestasi gemilang… Read More

1 hari ago
  • MEMO PAGI

Peduli Kaum Difabel Polres Probolinggo Tasyakuran Hari Jadi Polwan ke – 76 di SLB Kraksaan

PROBOLINGGO, memo-pagi.com - Puncak peringatan hari jadi Polwan ke -76 di Polres Probolinggo Polda Jatim,… Read More

2 hari ago
  • MEMO PAGI

Dinas Pertanian TPHP Bangkalan Monitoring ke Kelompok Tani untuk Stabilitas Kualitas Padi

BANGKALAN, memo-pagi.com - Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Bangkalan terus melakukan… Read More

2 hari ago
  • MEMO PAGI

Warga RT 02.RW 03 Kelurahan Kemayoran Bangkalan Merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

BANGKALA, memo-pagi.com -Rabu 04 September 2023 . Warga RT 02 RW 03 Kelurahan Kemayoran, Kecamatan… Read More

3 hari ago
  • MEMO PAGI

Gelar KRYD Polisi Berhasil Ungkap Penjualan Miras Tanpa Ijin Edar di Kota Malang

KOTA MALANG, memo-pagi.com - Anggota Sat Samapta Polresta Malang Kota terus meningkatkan upaya menjaga ketertiban… Read More

4 hari ago