SURABAYA, memo-pagi.com — Universitas Negeri Surabaya (UNESA) dipercaya sebagai tuan rumah Konvensi Nasional Pendidikan Indonesia (Konaspi) XI 2024. Hal itu didasarkan pada keputusan bersama seluruh pimpinan perguruan tinggi dari 12 Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (LPTK) pada Konaspi X di Universitas Negeri Manado (Unima) pada 2022 lalu.
Rektor UNESA Prof. Dr. Nurhasan, M.Kes., menjelaskan bahwa penyelenggaraan Konaspi XI akan dimulai dengan konferensi internasional pada 10-11 Agustus 2024, lalu konvensi, eksibisi (pameran), dan rekreasi termasuk olahraga pada 11-12 September 2024 di kampus ‘Rumah Para Juara’.
Adapun tujuan Konaspi XI yaitu, (1) memberikan rekomendasi strategis pembangunan pendidikan nasional menuju Indonesia EMAS (Era Masyarakat Adil Sejahtera). (2) Menyepakati point-point strategis untuk pengembangan LPTK yang kontributif bagi pembangunan nasional. (3) Membahas peluang dan tantangan perubahan pendidikan di di era digital yang perlu disikapi LPTK.
Lalu, (4) membahas perubahan Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional. (5) Membahas kebijakan dan implementasi merdeka belajar khususnya di LPTK. (6) Membahas revitalisasi LPTK yang meliputi kelembagaan, tata kelola LPTK PTN-BH, standarisasi mutu, kurikulum, pendidikan inklusif, dan lainnya. (7) Membahas transformasi guru di abad 21: PPG, distribusi guru, pembinaan guru, standarisasi guru di ASEAN, dan lain-lain.
“Nanti ada 5 subtema yang dibahas dan konvensi tersebut meliputi; pendidikan era industri 4.0, sistem dan kebijakan pendidikan nasional, kebijakan dan implementasi merdeka belajar, revitalisasi LPTK, dan pendidikan inklusif-transformasi guru di Indonesia,” ucap Cak Hasan.
Dalam rangka menyongsong konvensi nasional tersebut, diselenggarakan berbagai agenda di antaranya Prakonaspi XI yang berlangsung di Patra Semarang Hotel & Convention pada Jumat, 16 Februari 2024. Kegiatan yang diselenggarakan Universitas Negeri Semarang (Unnes) sebagai tuan rumah ini dihadiri seluruh jajaran pimpinan perguruan tinggi LPTK.
Hadir pula, Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Pendidikan, Kemendikbudristek, Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC., Ph.D., yang menyampaikan beberapa arahan penting terkait peran LPTK untuk mewujudkan SDM Indonesia emas 2045.
Selaku tuan rumah Prakonaspi, Rektor UNNES, Prof. Dr. S. Martono, M.Si., berharap, bahwa Pra-Konaspi maupun Konaspi XI menjadi wadah penguatan dan revitalisasi LPTK di Indonesia. Baginya, Prakonaspi XI telah menjadi platform penting untuk menggalang dukungan dan kerja sama lintas institusi dalam meningkatkan mutu pendidikan di tanah air.
“Kami percaya, melalui inovasi dan kolaborasi yang kokoh, kita dapat menciptakan transformasi nyata dalam sistem pendidikan kita,” ujar guru besar kelahiran Rembang itu.
Dalam prakonvensi tersebut, rektor UNESA melalui Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni UNESA Prof. Dr. Madlazim, M.Si., menuturkan bahwa seluruh jajaran pimpinan UNESA menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pimpinan UNNES sebagai tuan rumah pra-konvensi dan perguruan tinggi lain yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
“Kami berterima kasih banyak kepada rektor UNNES dan jajarannya yang sudah memfasilitasi kegiatan Prakonaspi yang sudah all out menyiapkan acara ini, sehingga kegiatan berjalan lancar, meriah dan luar biasa dengan dihadiri pimpinan LPTK,” ucap Prof Madlazim yang hadir bersama rektor, jajaran wakil rektor, dekan, dan direktur selingkung UNESA itu.
Dia melanjutkan, semua pimpinan 12 LPTK anggota asosiasi hadir secara lengkap disertai dengan pemberian seragam Semarangan oleh UNNES kepada seluruh pimpinan mulai dari beberapa dekan, semua wakil rektor sampai semua rektor juga hadir. Selain itu, para istri rektor dan istri para wakil rektor dari 12 LPTK pun turut hadir sebagai bentuk dukungan bersama.
Kegiatan Pra-Konaspi mendapat sambutan luar biasa dari semua civitas academica termasuk para istri pimpinan dari 12 LPTK tersebut seragam dan kompak untuk menyiapkan dan mendukung penyelengaraan Konaspi XI 2024.
Sebagai informasi, LPTK yang tergabung dalam asosiasi atau konvensi ini sebagai berikut:
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Negeri Semarang (UNNES), Universitas Negeri Malang (UM).
Selanjutnya, Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Universitas Pendidikan Ganesha (UNDIKSHA), Universitas Negeri Medan (UNIMED), Universitas Negeri Makasar (UNM), Universitas Negeri Manado (UNIMA), dan Universitas Negeri Padang (UNP). (Wie)