JEMBER, memo-pagi.com – Kegiatan kerja bakti rutin setiap hari Jum’at Sahabat Tagana Destana secara bergilir di Kecamatan Ledokombo, sebelumnya di laksanakan di Desa Sukogidri, saat ini bersama Perangkat Desa Sumber Bulus membersihkan saluran air di sepanjang jalan utama Desa Sumber Bulus, Jum’at (21/12/2023) Pagi sampai selesai.
Kegiatan kerja bakti kali ini berada diwilayah desa Sumber Bulus Kecamatan Ledokombo, di hadiri Korcam Sahabat Tagana Ledokombo beserta personil nya, dan dari Destana Ledokombo, serta Perangkat Desa RT/RW, warga desa setempat Sumber Bulus ikut bergotong royong membersihkan.
Korcam Sahabat Tagana Ledokombo Sayadi Hasan mengatakan, aksi kerja bakti hari ini saluran di sepanjang jalan utama Desa Sumber Bulus, kita melakukan kerja bakti mengatasi persoalan genangan air yang dipicu saluran tersumbat.
“Mulai sejak pagi tadi kita kerja bakti bersama anggota Sahabat Tagana, Destana, Perangkat Desa Sumber Bulus melakukan pra bencana” ujar Sayadi Hasan. Di sela sela kegiatan,tuturnya. (dik)