MEMO PAGI

Menyerap Aspirasi Warga Desa Wonojati Tentang Kemiskinan dan Stunting

JEMBER, memo-pagi.com – Presiden Laskar Sholawat Nusantara juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim, Gus Muhammad Fawait melaksanakan kegiatan sarasehan di bulan suci ramadhan, guna mendengarkan permasalahan masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Jember.

Didampingi oleh Srikandi Laskar Sholawat Nusantara serta Ketua APDESI Jember, Gus Muhammad Fawait berkunjung ke Desa Wonojati, Kecamatan Jenggawah, kamis (21/3/2024).

Dalam kunjungannya, Gus Fawait menemukan banyaknya permasalahan yang terjadi, di antaranya kemiskinan dan angka stunting yang begitu tinggi di Kabupaten Jember, khususnya yang disampaikan masyarakat Desa Wonojati.

Dalam sambutannya, Gus Fawait mengatakan bahwa untuk menekan angka stunting dan kemiskinan yang terjadi di Kabupaten Jember di perlukan pendidikan yang layak.

“Rata-rata kemiskinan dan tingginya angka stunting yang berada di Kabupaten Jember adalah di pedesaan, oleh karena itu kita perlu tingkatkan pendidikan masyarakat desa, seperti memberikan beasiswa bagi anak guru ngaji, beasiswa bagi anak petani dan lain sebagainya,” tuturnya.

Presiden Laskar Sholawat Nusantara itu menambahkan, masyarakat pedesaan juga perlu mengenyam pendidikan yang layak, bukannya malah menggunakan dana APBD untuk membangun Kota Jember seperti alun-alun dan sebagainya.

“Dengan memiliki pengetahuan yang cukup, maka penghasilan akan bertambah, sehingga angka kemiskinan dan stunting secara tidak langsung akan menurun,” sebut Gus Fawait .pungkasnya. (dik)

Recent Posts

  • MEMO PAGI

Ketua Komisi A, DPRD Kabupaten Jember Menggelar Sosper Perlindungan Dan Pemberdayaan Petani

JEMBER, memo-pagi.com - Anggota DPRD Kabupaten Jember, Tabroni SE menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Sosper) perlindungan… Read More

1 hari ago
  • MEMO PAGI

Polres Pasuruan Berhasil Amankan Pengedar Sabu Modus Ranjau

PASURUAN, memo-pagi.com - Satresnarkoba Polres Pasuruan Polda Jatim mengamankan satu pelaku pengedar Narkoba jenis Sabu… Read More

2 hari ago
  • MEMO PAGI

Polda Jatim Tetapkan 13 Oknum Pendekar PSHT Jember Sebagai Tersangka Pengeroyokan Polisi saat Patroli

SURABAYA, memo-pagi.com – Polda Jawa Timur telah menetapkan sebanyak 13 oknum anggota pesilat Persaudaraan Setia… Read More

2 hari ago
  • MEMO PAGI

Polres Batu Amankan Sejoli Usai Kuburkan Janin Hasil Aborsi di Malang

KOTA BATU, memo-pagi.com – Satreskrim Polres Batu Polda Jatim berhasil mengungkap kasus aborsi ilegal yang… Read More

2 hari ago
  • MEMO PAGI

Pemprov Jatim Sosialisasi Rokok Ilegal Di Bangkalan

BANGKALAN, memo-pagi.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur menggelar sosialisasi mengenai ketentuan Peraturan Perundang-undangan Bidang… Read More

4 hari ago
  • MEMO PAGI

Polda Jatim Berhasil Ungkap Peredaran Sabu 84 Kg Amankan 2 Tersangka Jaringan DPO Internasional FP

SURABAYA, memo-pagi.com - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jatim berhasil mengungkap dugaan tindak pidana penyalahgunaan… Read More

4 hari ago